Social Icons

Pages

Minggu, 09 September 2012

Kegunaan Game Untuk Anak

   Pada perkembangan teknologi ini game tidaklah tabu bagi kalangan masyarakat. Tapi permainan game dianggap oleh sebagian orang banyak merugikan banyal hal, seperti rugi waktu,uang, atau yang lainnya. Game identik dengan pemborosan bagi kalangan orang tua terhadap anak-anaknya. Banyak orang tua yang tidak setuju jika anaknya bermain game, karena anggapan orang tua itu, anak yang kurang bermain game menurut penelitian tumbuh kembangnya akan kurang baik. 
   Bermain game menurut penelitian para ahli dapat meningkatkan kerja otak pssikomotorik dari anak tersebut. Anak yang senang bermain game akan terasah keserasian antara otak kanan dan otak kiri. Melalui bermain game anak dapat mengekspresikan diri pada game yang ia mainkan. Game juga dapat melatih emosi anak, menjadikan anak untuk dapat mengendalikan emosi mereka sewaktu menemui masalah. Pemanfaatan game mengacu pada kebutuhan anak mengembangkan kecakapan dalam bermain. Anak usia dini butuh upaya-upaya pendidikan untuk mengoptimalkan semua aspek perkembangan fisik dan psikis, seperti intelektual, bahasa, motorik, dan sosio-emosional. Bermain game merupakan saran belajar anak usia dini. 
   Melalui bermain game anak diajak untuk bereksplorasi, menemukan, memanfaatkan, dan mengambil kesimpulan mengenai benda di sekitarnya. Tetapi game yang dimainkan untuk anak haruslah ada pengawasan dari orang tua, jika saja anak memilih game yang salah maka bisa-bisa merusak kepribadian anak. Sebaiknya dalam pemilihan game untuk anak haruslah yang mendidik dan menyesuaikan usia dari anak. Jika usia anak masih terlalu dini carikanlah game seperti tebak-tebakan, puzzle, dll. 
   Tapi janganlah membiarkan anak untuk bermain game terus-terusan, jika keterusan anak bisa menjadi kecanduan dan menjadi malas belajar. Malah bisa-bisa prestasi anak akan turun dan sulit menangkap pelajaran karena selalu kepikiran tentang game. Sekian tulisan artikel saya tentang “Kegunaan Game Untuk Anak” semoga bermanfaat.

0 komentar:

Posting Komentar